Saturday, 13 February 2016

Mengenal, Pencegahan dan Perawatan Penyakit Diabetes Melitus


diabet
Diabetes Mellitus atau yang sering disebut di kalangan masyarakat dengankencing manis adalah suatu gangguan metabolisme dengan hiperglikemia (peningkatan kadar gula dalam darah) yang tidak semestinya sebagai akibat suatu defisiensi sekresi insulin atau berkurangnya efektifitas biologis dari insulin atau keduanya.



Macam DM dan Penyebabnya
Diabetes tipe I
yaitu suatu kondisi medis dimana si penderita mengalami kekurangan hormon insulin didalam tubuhnya, sehingga menyebabkan tingginya/naiknya kadar glukosa didalam darah. Kondisi ini diakibatkan oleh destruksi/penghancuran sel pankreas yaitu suatu kelenjar yang memproduksi insulin, akibat dari antibodi yang diproduksi oleh tubuh menyerang jaringan pankreas yang sehat. 
Diabetes tipe II
yaitu suatu kondisi medis dimana terjadinya gangguan atau ketidakcukupan fungsi insulin. Insulin ialah suatu hormon yang bertugas untuk mengatur pengambilan glukosa yaitu sumber energi yang sangat penting bagi tubuh. Tanpa insulin, sel tidak dapat menerima glukosa sehingga glukosa tetap berada di aliran darah, hal tersebut yang menyebabkan kadar glukosa dalam darah tinggi. Faktor genetik/turunan diperkirakan juga memegang peranan pada proses terjadinya kekebalan/resistensi terhadap insulin. Selain itu juga terdapat faktor-faktor tertentu yang beresiko berhubungan pada proses terjadinya diabetes melitus tersebut. Faktor-faktor ini adalah :
o Usia resistensi/kebal terhadap insulin cenderung muncul diusia di atas 65 tahun.
o Obesitas
o Riwayat keluarga

Tanda dan Gejala DM
o Poliuria ( banyak kencing )
o  Polidipsia ( banyak minum )
o  Polifagia ( banyak makan )
o  Turunnya berat badan
o  Pruritus ( gatal - gatal )
o  Kesemutan
o Kadar Gula darah sewaktu>200 mg/dl


Komplikasi DM
o Penyakit jantung, Penyakit stroke
o Kerusakan ginjal
o Infeksi pada kulit

Pengobatan dan Pencegahan DM
o Terapkan pola hidup sehat, buatlah hidup anda teratur dan terjadwal didalam menjalankan aktivitas kehidupan. Ketidakteraturan dalam pola hidup akan sangat mempengaruhi kerja berbagai organ dan kelenjar pada tubuh kita
o Mengatur makanan pola makan yang sehat, jaga diri anda dari masuknya asupan makanan yang tidak sehat dan beresiko terhadap kesehatan dalam jangka panjang seperti makanan dengan tinggi lemak, makan yang mengandung pengawet, perasa, dan pewarna buatan
o Menjalani pemeriksaan gula darah rutin
o Selalu melakukan olahraga secara teratur sesuai dengan kemampuan fisik Anda
o Selalu menjaga berat badan supaya stabil, jika sudah memiliki berat badan yang lebih maka usahakan untuk menurunkannya.Hindari dari mengkonsumsi obat-obatan yang dapat menimbulkan penyakit diabetes
Jauhi rokok dan minuman beralkohol
o Penderita DM harap berkonsultasi ke sarana kesehatan terdekat untuk diberikan terapi insulin

Perawatan untuk penderita DM
a. Makanlah aneka ragam makanan
- Sumber zat tenaga (karbohidrat, lemak) dan yang berserat tinggi
- Sumber zat pembangun (protein, zat besi)
- Sumber zat pengatur (vitamin, air dan mineral)
b. Batasi konsumsi lemak dan kolesterol
c. Gunakan garam beryodium 1 sendok teh perhari
d. Minum air bersih dan cukup (krg lebih 8 gelas perhari)
e. Olahraga teratur terutama di pagi hari
f.  Hindari minuman alkohol dan merokok


Penyakit datangnya hanya dari Allah swt, kesembuhan datangnya hanya dari Allah swt.
Semoga Bermanfaat

waallahu a'lam bishawab

5 comments

  1. bagus banget nih artikel harus ane tunjukin nih ke ibu ane yang baru aja sembuh dari diabetes

    ReplyDelete
  2. wah informasi yang berguna gan, kedepannya saya akan nasihatin temen saya yang suka kebanyakan makan manis2

    ReplyDelete
  3. Bagus, sangat bermanfaat :)

    ReplyDelete

 

Ad Placement